Terungkap! Ini Identitas Hamba Allah Penyumbang Mobil Alphard untuk Ambulans Klaten

Terungkap! Ini Identitas Hamba Allah Penyumbang Mobil Alphard untuk Ambulans Klaten 

KONTENISLAM.COM - Masih ingat 'hamba Allah' yang menyumbang mobil Alphard untuk dijadikan ambulans relawan di Klaten?

Ternyata dermawan yang bersedekah mobil tersebut seorang polisi.

"Yang menghibahkan itu Aipda AS, atas nama keluarga besar almarhum Iptu H Srimanto," kata Koordinator Relawan Kecamatan Karangdowo (Rekad), M Husni Thamrin, Rabu (24/11/2021).

"Mobil itu dihibahkan sebagai amanah keluarga untuk dihibahkan untuk layanan umat melalui Lazismu (Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah), MDMC (Muhammadiyah Disaster Management Center), diteruskan ke relawan Karangdowo," jelasnya.

Husni mengungkapkan, Alphard itu diberikan oleh Aipda AS sebagai amanah dari sang ayah.

Saat ini kondisi mobil Alphard itu masih dibenahi dan dilengkapi peralatan ambulans. Sementara untuk balik nama mobil juga sudah diproses.

"Kondisi mobil masih dibenahi untuk kelengkapan lainnya. Balik nama besok selesai dengan nomor baru AD 1912 QQ. Tanggal 7 bulan depan kita buat jadi Ransus Ambulans di bengkel," jelas Husni.

Sementara itu, Aipda AS saat dimintai konfirmasi menjelaskan, hibah mobil itu merupakan amanah sang ayah sebelum wafat. Ayahnya ingin memberikan mobil untuk digunakan melayani umat.

"Jadi itu amanah bapak saat masih hidup. Kemudian ada orang yang mau menjual mobil itu (Alphard)," jelas AS yang bertugas di Polres Klaten.

Mobil Alphard itu, lanjutnya, dibeli sebelum diserahkan ke relawan.

"Saya sendiri belum pernah naik mobil itu, semoga berguna bagi umat dan misi kemanusiaan," imbuh AS.

Diberitakan sebelumnya, Relawan Kecamatan Karangdowo (Rekad), Klaten, Jateng, mendapat kado istimewa karena kinerjanya menangani COVID-19. Seorang dermawan memberikan mobil Toyota Alphard untuk dijadikan ambulans.

"Beberapa hari yang lalu ada seorang hamba Allah mengundang saya ke rumahnya. Saya diberikan BPKB, STNK dan kunci mobil Alphard untuk dipakai sebagai ambulans," tutur Koordinator Rekad, M Husni Thamrin, Kamis (11/11).

Menurut Husni, mobil tersebut masih baik dan buatan tahun 2004.

Sebelum memberikan mobil, yang bersangkutan sejak lama dekat dengan kegiatan di MDMC dan Rekad. [detik]

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam | Ikuti Kami di Facebook: Berita Indonesia | Flow Twitter Kami: @kontenislam_com | Folow Threads: https://www.threads.net/@kontenislam

Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam